MESUJI, PENDIDIKKAN - Apa Makna Hari Guru Bagimu? Saya yakin, siapapun orangnya pasti sudah mengetahui siapa yang disebut dengan pahlawan tanpa tanda jasa. Guru, adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Kenapa dia disebut dengan pahlawan? Tentunya karena seorang guru sangat memberikan pengaruh bagi kehidupan manusia di muka bumi ini.
Sosok seorang guru memang berbeda dengan pahlawan yang gugur di medan perang, yang rela mengorbankan jiwa dan raganya. Namun guru adalah orang yang mau membagikan ilmunya, menjadi sosok pengganti orang tua di sekolah, seseorang yang mampu mengubah pola pikir kita sehingga bisa merubah hidup kita menjadi lebih baik.
Karena inilah guru disebut dengan pahlawan tanpa tanda jasa, tidak seperti pahlawan yang gugur di medan perang yang diberi gelar pahlawan reformasi, pahlawan revolusi dan pahlawan nasional.
Setiap tanggal 25 November kita akan memperingati hari guru. Apakah kita semua tahu apa makna hari guru tersebut? Apakah disetiap sekolah mempunyai tradisi untuk memperingati hari guru? Dan apakah hari guru merupakan salah satu hari libur nasional?
Tentang makna hari guru, erat kaitannya dengan sejarah. Berdasarkan referensi yang saya dapat, lahirnya PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) pada tanggal 25 November 1945, setelah 100 hari proklamasi kemerdekaan Indonesia, merupakan cikal-bakal organisasi PGRI. Di mana organisasi ini diisi oleh para guru bantu, guru desa, kepala sekolah, dan pemilik sekolah.
Diperingatinya tanggal ini sebagai Hari Guru Nasional adalah berdasarkan Kepres (Keputusan Presiden) Nomor 78 Tahun 1994, hal ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada guru.
Dari pernyataan tersebut dalam bentuk penghormatan, Keluarga Besar SMPN 2 Tanjung Raya, " Mengucapkan Selamat Hari Guru Nasional 25 November 2021, Bergerak dengan Hati-Pulihkan Pendidikkan.
Semoga kita bersama (guru) bisa mengambil maknanya dan mengaplikasikannya dalam kehidupan, dan semoga para guru yang ada di Indonesia selalu berjaya. Amin.
Mesuji, 25 November 2021
Suparno S.PdKepala Sekolah SMPN 2 Tanjung Raya, Mesuji